ENREKANG – LACAKPOS.CO.ID – “Jalankan tugas dengan hati yang tulus dan iklas dalam melayani dan mengayomi masyarakat”demikian dikatakan AKPB Arief Doddy Suryawan Kapolres Enrekang saat pimpin upacara serah terima jabatan beberapa Perwira Polisi di lingkup Polres Enrekang,Senin 17/10/2022
Kegiatan tersebut berdasarkan surat keputusan Kapolda Sulsel Nomor : Kep/793/X/2022, tanggal 05 Okotber 2022 tentang permberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan dilingkungan Polda Sulsel.
Kapolres Enrekang AKBP Arief Doddy Suryawan ,S.Ik mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan dinamika organisasi dan dalam rangka pembinaan karir personel Polri.
“Dengan adanya mutasi, dan promosi jabatan. Diharapkan, menciptakan semangat dan suasana baru dilingkungan organisasi, sehingga muncul gagasan, dan inovasi, serta kreativitas baru, yang mampu meningkatkan kinerja, dan prestasi lebih baik,” ujar AKBP Arief Doddy Suryawan.
Selain itu mengucapkan selamat kepada pejabat baru serta terima kasih kepada pejabat lama atas loyalitas dan dedikasinya selama bertugas.
Pejabat di Polres yang di pindahkan yakni Kompol Drs. Ismail Hari Purwanto Waka Polres Enrekang, dimutasi dengan jabatan sebagai Gadik Madya 3 SPN Polda Sulsel dan penggantinya Kompol Sudarman Kabag Ren Polres Enrekang
Kompol Ismail diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabag Ren Polres Enrekang.
Kemudian AKP Anton Kapolsek Enrekang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Binmas Polres Enrekang, digantikan AKP Syafri, S.Pdi yang merupakan Kapolsek Cendana .
Iptu Ahmad Muhtar, S.Sos KBO Sat Intelkam Polres Enrekang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Cendana Polres Enrekang.
Lanjut AKP Hasruddin Kasi Propam Polres Enrekang dimutasikan sebagai Pama Polres Enrekang digantikan Iptu Bahri Kapolsek Maiwa Polres Enrekang sebagai Kasi Propam Polres Enrekang.
AKP ABD SAMAD, SH diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Maiwa Polres Enrekang
Sedangkan Iptu Syafruddin, S.Sos Kapolsek Malua Polres Enrekang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasiwas Polres Wajo digantikan Iptu Sainal Masing Kasubbagwatpers Bag SDM Polres Enrekang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Malua Polres Enrekang.
Sementara AKP H. Ismail Samad diangkat dalam jabatan baru Kasi Humas Polres Enrekang.(atta)