Peringati Hari Kelahiran Juruselamat, Kapolres Minahasa Ikuti Ibadah Natal di GMIM Moria Sasaran

MINAHASA – LACAKPOS.CO.ID – Memperingati Hari Kelahiran Yesus Kristus, Kapolres Minahasa AKBP. Tommy Bambang Souissa, SIK didampingi istri, Ny. Melda Tommy Souissa bersama Keluarga mengikuti Ibadah Hari Raya Natal, bertempat di Jemaat GMIM Moria Sasaran, Sabtu (25/12/2021).

Dimulai dengan Ibadah yang dipimpin Ketua BPMJ GMIM Moria Sasaran, Pdt. Reymond Rende, STh dengan pembacaan Firman Tuhan yang diambil dari Kitab Lukas 2:8-20.

Bacaan Lainnya

Kemudian Souissa dalam Ibadah ini mengatakan, “Puji syukur kehadirat Tuhan, hari ini kita bisa merayakan Natal dengan aman dan penuh sukacita,” ucapnya.

Lanjutnya, dari laporan yang diterima dari anggota Polisi di wilayah Minahasa, perayaan Ibadah Natal berlangsung aman dan tertib, tanpa ada gangguan lainnya.

“Saya terima laporan dari anggota yang bertugas di lapangan, bahwa ibadah berlangsung dengan tertib, aman dan tidak ada gangguan lainnya,” jelas Tommy.

Lebih lanjut, Tommy juga berharap dan memintakan agar warga masyarakat di Minahasa yang merayakan Natal sampai Tahun Baru, agar tetap sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban supaya berjalan dengan nyaman.

“Mari kita jaga bersama keamanan dalam merayakan Natal dan menjelang Tahun baru,” pesan Kapolres Minahasa. (*/Angky)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *