Seminar Pendidikan Karakter, Ratna: Harus Mencetak Moral dan Karakter Yang Baik

TALAUD – LACAKPOS.CO.ID – Pendidikan merupakan sektor yang sangat memiliki peran penting bagi kemajuan suatu bangsa. Oleh karenanya, pendidikan memiliki tugas mencetak sumber daya manusia yang sangat dibutuhkan dalam pembangunan.

Hal tersebut disampaikan Kacabdikda Sulut, DR. Sri Ratna Pasiak, S.Pd, M.Pd saat menjadi narasumber pada Seminar Pendidikan Karakter yang diinisiasi Program Studi –  PGSD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Manado ( FIP UNIMA) di Reak Cafe Melonguane, Talaud, Jumat (21/5/2021).

Tujuan pendidikan sebagaimana dalam Undang Undang Sisdiknas Nomor 20 tahun 2003 sangat jelas maknanya bahwa pendidikan bukan hanya mencetak generasi, dalam hal ini peserta didik yang pintar secara kognitif saja, namun juga memiliki karakter yang baik yang patut menjadi contoh,ungkapnya.

“Sekarang ini bukan lagi zamannya, untuk kita berbangga  hanya dari sisi perolehan angka saja, dengan nilai mata pelajaran yang tinggi. Tapi kita akan berbangga ketika generasi kita pintar dari segi kognitif  (ilmu pengetahuan) dan juga memiliki akhlak moral dan karakter yang baik, “ucap Ratna.

“Ini merupakan tantangan terbesar bagi kita dalam mempersiapkan ‘The Gold Generation’ di tanah Porodisa. Sudahkah kita mengambil peran secara bersama dalam hal ini ?, “sebutnya.

Lebih jauh dijelaskan, pendidikan karakter ini bukan semata-mata hanya tanggungjawab lembaga formal dalam hal ini satuan pendidikan. Namun ini merupakan tanggungjawab semua pihak, baik sekolah, keluarga, masyarakat dan pemerintah.

Mengutip apa yg disampaikan oleh Thomas Lickona bahwa pendidikan karakter terdiri dari 3 unsur utama yakni knowing the good, desairing the good dan going the good.

“Karakter bukan hanya sekedar diketahui, tetapi juga dicintai dan dilakukan.Pendidikan karakter bukan hanya di ajarkan, tetapi di contohkan dan dilaksanakan. karena satu keteladanan lebih bermanfaat dari pada seribu kata kata indah, ini merupakan tanggungjawab kita bersama baik itu pihak sekolah, keluarga, masyarakat dan pemerintah, ” pungkas Pasiak, sambil mengajak semua elemn untuk  bergandengan tangan mencetak “The Gold Generation” di tanah Porodisa. (Ryan Maariwuth)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *