Tabrak Pagar Kantor Kapitalaung Kalinda, Dua Nyawa Melayang

SANGIHE – LACAKPOS.CO.ID. – Terjadinya Lakalantas Tunggal yang terjadi didepan Kantor Kapitalaung Kampung Kalinda, Kecamatan Tamako yang menyebabkan pengendara dan penumpang meninggal dunia, Selasa (16/8/2022).

Polsek Tamako mendengar informasi dari warga langsung turun ketempat kejadian yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tamako bersama Anggota

Bacaan Lainnya

Diketahui kendaraan yang dikendarai seorang laki – laki bernam Stefanus Sahangbangung warga kampung Makalekuhe dengan memboncengi seorang perempuan bernama Feni Kahara warga kampung Makalekuhe kecamatan Tamako dengan arah kendaraan dari arah Kampung Kalinda I menuju ke arah Kampunga Kalinda ( pada jalan menurun).

Menurut keterangan kedua orang saksi mata yang melihat kejadian tersebut atas nama Misly Sasauw bersama Alfa Takaali menjelaskan bahwa,

“Pertama saya mendengar suara tabrakan. kemudian dengan rasa penasaran saya langsung datang mendatangi sumber suara dan mendapati ternyata terdapat 2 orang yang mengalami kecelakaan Lalu lintas dengan menabrak pagar Balai Kampung Kalinda. Dan 1 orang yang berjenis kelamin laki – laki sudah tidak bergerak (Meninggal), sedangkan yang perempuan masih bergerak dan langsung dilarikan ke Puskesmas Tamako oleh warga yang ada di lokasi Kejadian. Dan meninggal dunia di Puskesmas Siloam Tamako,” kata kedua saksi.

Untuk penyebab terjadinya kecelakaan hingga berita ini terbit, masih dalam proses penyelidikan Polsek Tamako.(udy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *