Festival Seni Budaya Tradisional Musik Bambu Disaksikan Langsung Dirjen Bina Pemerintahan Desa

SANGIHE – LACAKPOS.CO.ID – Festival seni Budaya Daerah gerejawi Pelka laki – laki Sinode GMIST Tahun 2022 disaksikan langsung oleh Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa (Kementrian Dalam Negeri RI) Dr.Yusharto Huntoyungo M.Pd, yang bertempat di Stadiun Gesit Tahuna Minggu (15/5/2022)

Festival seni budaya kali ini di Kabupaten Kepulauan Sangihe disaksikan langsung oleh Dirjen Bina Pemerintahan Desa yang didampingi Sekertaris 1 TP PKK Pusat beserta Bupati Kepulauan Sangihe Jabes E Gaghana SE,ME bersama tamu undangan lainnya.

Bacaan Lainnya

Dalam Festival tersebut, Bupati Kepulauan Sangihe memberikan sebuah Miniatur berupa musik bambu kepada Dirjen Bina Pemerintahan Desa Dr.Yusharto Huntoyungo M,Pd sebagai cenderamata karena sudah bisa menyaksikan secara langsung acara Festival seni budaya gerejawi pelka laki – laki Sinode GMIST Tahun 2022

Kemudian untuk mengetahui lebih lanjut jumlah peserta Festival seni budaya musik bambu kali ini diikuti (11) peserta, yakni untuk Seri A bejumlah (9) peserta, dan untuk Seri B (2) peserta yang akan tampil dipentas.

Berikut nama – nama peserta yang akan tampil:

Seri B
1. Mitu Tundu Menggawa
2.Irama Santiago Paghulu

Seri A
1. Fajar Tahuna
2.Sang Surya Rumpulaeng Peta Raya
3. Welengang Potolawokang Sawang Jauh
4. Gempita Kauhis
5. Sangkakala Pniel Tabukan Lama
6. Bethesda Sesiwung
7. Marthin Luther Kulur
8.Tqbadine (Tawoali, Bakalaeng, Pedine)
9.Irama Karya Enempahembang.

Berikut nama – nama juara dalam lomba Festival seni budaya gerejawi pelka laki – laki Sinode GMIST Tahun 2022 dengan hasil penilaian dari dewan juri bagi peserta Seri A yang memperoleh nilai tertinggi, Juara satu dimenangkan oleh peserta musik bambu Bethesda Sesiwung dengan memperoleh nilai 83,2, dan untuk juara ke dua Gempita Kauhis memperoleh nilai 82,8, kemudian juara ketiga Irama Karya Enempahembang dengan memperoleh nilai 81,83.

Untuk Seri B Juara satu Mitu Tundu Menggawa dengan memperoleh nilai 80,5, dan untuk juara dua Irama Santiago Paghulu dengan jumlah nilai 80,1.(**/Udy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *