HUT Jemaat Gmist Baittani Lumahedo ke-60 Tahun Berlangsung Meriah

SANGIHE – LACAKPOS.CO.ID – Meriah Jemaat GIMIST Baittani Lumahedo kampung Menggawa II merayakan HUT jemaat yang ke-60 Tahun, Kamis (3/2/2022).

Sambutan Bupati kepulauan Sangihe Jabes E Gaghana SE,ME dalam acara HUT Jemaat Baittani Lumahedo ke-60 Tahun, yang diwakili oleh Kepala Dinas Dukcapil kabupaten kepulauan Sangihe Ratna Lombongadil SH.

” Ditengah sukacita yang kita rasakan, saya mengajak kita sekalian untuk mengucap syukur dan mempersembahkan pujian syukur kepada Tuhan adalah kepala gereja yang agung oleh karena kasih karunianya bagi kita sekalian.Sehingga pada tanggal (1/1/2022) Jemaat Baittani Lumahedo dapat merayakan hari ulang tahun yang ke- 60 tahun,” kata Ratna didalam isi sambutan Bupati.

Kemudian Jika kita merenungkan akan perjalanan dan pelayanan jemaatnya demi Jemaat Baittani Lumahedo selama 60 tahun, maka kita tentu menyaksikan kasih setia penyertaan Tuhan bagi jemaatnya.

“Atas nama pemerintah kabupaten kepulauan Sangihe mengucapakan selamat merayakan HUT yang ke-60 Tahun kepada Badan pekerja majelis ( BPMJ) serta seluruh warga jemaat Baittani Lumahedo,”kata Lombongadil saat mengakhiri sambutan Bupati.

Sementara itu Pdt Jeklin Patimbano Lutungan selaku ketua panitia kegiatan menjelaskan saat selesai kegiatan terkait acara HUT Jemaat Baittani Lumahedo Kampung Menggawa ll.

” Walau hanya dengan 7 kelompok yang ada di Jemaat Baittani Lumahedo, kami tetap bersyukur atas campur tangan Tuhan karena saling menopang walaupun cara berpikir berbeda, namun didalam kebersamaan jemaat bisa mensuseskan acara hingga selesai dengan sempurna,” jelas Patimbano,

Diwaktu yang sama kapitalaung Kampung Menggawa ll Akson Lahensel juga berterimakasih kepada seluruh panitia pelaksana kegiatan serta seluruh warga jemaat Baittani Lumahedo.

“Turut mengambil bagian didalam mensukseskan acara, mulai dari persiapan perlengkapan Bangsal sampai dengan konsumsi yang akan disediakan bagi tamu undangan,” tutup opla.

Dalam acara HUT kali ini dimeriahkan oleh Group Masamper jemaat Baittani dan paduan suara Betlehem Mix Choir Tahuna, serta dihadiri Camat Tamako Hengky Natingkaseh bersama jajarannya, kepala Dinas Tenaga Kerja, kepala dinas Perpustakaan Daerah serta tamu undangan yang hadir. (Udy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *