Disnaker Kota Manado Giatkan Sosialisasi,Kadis Paul Sualang Imbau Pencaker Harus Punya Keterampilan

Kadis Tenaga Kerja Kota Manado Paul Sualang

MANADO – LACAKPOS.CO.ID – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Manado terus menggalakan sosialisasi tentang tenaga kerja terampil dan siap untuk bekerja.

Untuk di ketahui pencari kerja di Kota Manado setiap tahunnya membludak ini mengindikasikan kesadaran warga guna menuju kehidupan yang layak sudah sangat tinggi.

Sesuai data Badan Pusat Statistik(BPS)  yang mensurvey dan merilis Disnaker Kota Manado pencari kerja ada sekisaran 10 ribu namun yang mendaftarkannya hanya 3 ribu, padahal pihak Disnaker sendiri mengharapkan lebih banyak yang ikut mendaftar itu lebih baik.

” Memang pencari kerja warga Kota Manado sangat antusias.Setiap tahun itu mencapai ribuan yang ikut mendaftar di Disnaker, ” kata Kadis Paul Sualang kepada Lacakpos di kantornya Jumat  (1/9).

Nah para pencari kerja sesuai prosedur tentunya kami akan bekali pemberian pelatihan oleh instruktur di tempat yang telah di sediakan.

Dengan tujuan para tenaga kerja nantinya mendapatkan keahlian maupun keterampilan sebelum bekerja secara formal.

” Iya keahlian dan keterampilan itu mutlak harus di miliki para tenaga kerja ini modal utama dan kriteria di saat bekerja nanti, ” ujarnya.

Pemerintah Kota Manado melalui Walikota Andrei Angouw dan Wakil Walikota Richard Sualang terus mendorong serta membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya kepada warga untuk bekerja.

Disnaker akan menjadi garda terdepan bagi pencari kerja untuk siap bekerja baik dalam kota maupun luar kota asalkan mengikuti prosedur yang ada.

” Disnaker menjadi ujung tombak untuk pencari kerja.Mari mendaftar sesuai prosedur yang ada guna di tempatkan pada Balai Latihan Kerja(BLK), ” imbuhnya.

Saat di tanyakan standart upah kerja Kota Manado Sualang tegaskan Manado paling tertinggi upah kerjanya yakni 3 juta 535 ribu rupiah.

” Upah Minimum Kota (UMK) Manado sebesar 3 juta 535 ribu rupiah.Ini khusus Kota Manado dan sangat tinggi, ” ucapnya.

Nah kalau bekerja di luar Kota Manado yang lagi ngetrend di Malulu Utara memang gajinya cukup besar,hanya saja tenaga kerja harus mempunyai sertifikat misalkan kerja pada alat berat atau menjadi operator.

” Banyak pencari kerja yang keluar dari Kota Manado untuk mendapat gaji yang besar,tapi itu kriterianya harus punya sertifikat operator, ” jelasnya.

Pihak Disnaker Kota Manado selalu menghimbau kepada warga untuk daftarkan segera menjadi tenaga kerja guna membangun masa depan yang baik di tengah menuju persaingan pasar global.(kix)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *