MANADO – LACAKPOS.CO.ID – Satuan Kerja Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan(SMK) Negeri 1 Manado akan mengikuti Ujian Sertifikasi Kompetensi(USK) pada Senin 27/3/2023 hingga berakhir pada awal bulan April 2023.
Kepala SMKN 1 Brusly Polakitan S.Kom,MPd mengatakan USK ini setiap tahunnya diadakan oleh Kementerian Pendidikan dan kebetulan di Sulut ada tiga sekolah yang mengambil bagian yakni SMKN 3,SMKN 5 dan SMKN 1 Manado.
” USK setiap tahunnya dilaksanakan,SMKN 1 selalu ikut serta dan tahun ini ada 60 siswa berbagai jurusan, ” kata Kepsek Polakitan diruang kerjanya Jumat,(24/3/2023).
Lanjut,Polakitan menjelaskan 60 siswa ini mereka telah dipilih dan teruji dijurusan masing-masing antara lain jurusan TKJ,BDP,OTKP,AKL,UPW,dan Perhotelan per jurusan mengutus 10 orang.
” Masing-masing jurusan mengutus 10 orang untuk ikut USK, ” ujarnya.
Bagi mereka yang lulus akan mendapatkan sertifikat dari Badan Nasional Sertifikat Pendidikan(BSNP) Pusat. ” Pihaknya berharap semoga ke 60 siswa ini boleh lulus dengan predikat baik, ” terangnya.
Untuk jalannya Ujian Sertifikasi Kompetensi(USK)ini pengawas bukan dari internal sekolah melainkan dari eksternal misalkan dari DUDI maupun pengawas pusat. Begitu juga untuk soal semua berasal dari pusat.
” Pengawas maupun soal yang akan dikerjakan peserta berasal dari pusat bukan sekolah setempat, ” paparnya.
Keuntungan USK ini bagi siswa apa bila telah lulus dan mendapat sertifikat sesuai jurusan masing-masing akan mempermudah dalam mencari pekerjaan karena sudah memiliki sertifikat khusus di bidangnya.
” Keuntungan USK siswa akan mendapat sertifikat khusus disiplin ilmu lebih spesifik dalam pekerjaan, ” tukas Polakitan.
Ditambahkannya, setelah mengikuti USK ke 60 siswa akan lanjut mengikuti Ujian Kompetensi Keahlian(UKK) yang diselenggarakan pihak sekolah pada April nanti.
” Iya selesai USK ke 60 siswa ini selanjutnya akan ikut UKK pada April nanti, ” pungkasnya.(kix)